Latest Update :
Recent Long Hairstyles 2013

Hati Hati Jika Alergi Pada Kosmetik


Tanda pertama yang biasa muncul saat kulit alergi pada kosmetik adalah kemerahan. Dan bahkan tidak harus menunggu waktu yang lama, karena reaksi ini bisa muncul dalam hitungan menit.
Pertama kali swatch produk pada kulit Anda akan merasa sedikit gatal atau panas, kemudian tanda itu diperkuat dengan kemerahan pada kulit. Nah kalau sudah seperti ini Anda harus mengetahui bahwa ada kandungan pada kosmetik itu yang Anda tidak cocok. Hentikan pemakaian dan jangan diteruskan.

Umumnya reaksi ini ditunjukkan saat mengaplikasikan kosmetik di area kelopak mata. Entah itu eyeliner, eyeshadow, atau maskara, yang dapat menyebabkan bagian kulit di sekitar mata bengkak.
Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa bengkaknya akan muncul di tempat lain apabila produk yang Anda gunakan berbeda.

Biasanya reaksi ini ditunjukkan apabila Anda tidak cocok pada eyeliner atau maskara. Anda akan merasakan mata gatal, kemerahan, seringkali meneteskan air mata, serta kelopak mata terasa tebal. Di beberapa kondisi Anda juga menjadi sensitif terhadap sinar lampu sehingga pusing atau sakit kepala akan mengikuti.
Harus diapakan jika mengalami alergi demikian?
  • Yang pertama, pastikan Anda menghentikan pemakaian produk dan cermati bahan apa yang kemungkinan menyebabkan alergi
  • Hindari membeli produk abal-abal yang tidak jelas kandungannya karena tanda alergi akan lebih mudah terlihat
  • Bersihkan terlebih dahulu kulit wajah saat akan memakai makeup
  • Ganti selalu alat makeup setiap 3-6 bulan dan cuci setiap minggunya agar tetap bersih
  • Jangan menggosok, menggaruk, memakai scrub atau lulur atau juga masker pada kulit yang mengalami alergi

Gak Akan Rusak Meskipun Pake Pengering Rambut

Rambut bisa mengalami kerusakan seperti kering dan mudah patah karena terpaan panas hair dryer atau pemakaian yang tidak tepat. Sebaliknya, jika Anda menggunakan hair dryer dengan tepat, rambut bisa tetap sehat. Inilah tips dan trik yang bisa Anda pakai untuk memelihara rambut dari efek buruk hair dryer.

Pakai Serum Rambut
Untuk melindungi kutikula rambut dari terpaan panas, Anda bisa melindungi rambut dengan serum khusus. Serum ini bisa Anda dapatkan di berbagai toko yang menjual kosmetik atau perlengkapan salon. Serum ini dapat melindungi rambut dari terpaan panas alat-alat salon seperti hair dryer atau catok.

Jangan Terlalu Panas
Hair dryer biasanya memiliki tingkat panas. Akan lebih baik jika Anda menggunakan angin dingin atau hangat. Hindari menggunakan udara yang terlalu panas. Semakin panas, semakin mungkin merusak rambut Anda.

Jaga Jarak
Memperhatikan jarak antara hair dryer dan rambut sangat penting. Ketika Anda menggunakan hair dryer terlalu dekat, maka panas lebih mengenai rambut. Jarak terbaik adalah sekitar 20 cm.

Gerakkan Hair Dryer
Banyak wanita hanya menggoyang hair dryer, bukan menggerakkannya ke semua bagian rambut. Akibatnya, ada bagian yang lebih sering terkena terpaan panas hair dryer. Bagian itulah yang lebih rentan mengalami masalah seperti kering dan rapuh. Maka jangan malas menggerakkan hair dryer dan jangan mendiamkannya terlalu lama di satu bagian rambut.
Semoga tips ini bermanfaat untuk Anda.

Rambut Kribo Dan Perawatanya






1. Memperhatikan Kelembapan

Para pemilik rambut keriting/kribo sangat dianjurkan untuk menjaga kelembapan rambutnya. Agar rambut keriting lebih halus dan lembut gunakan perawatan deep conditioning dua kali sebulan. Jika rambut Anda kering, jangan terlalu sering berkeramas – usahakan hanya dua kali seminggu.



2. Hati hati Saat mengeringkan Rambut

Anda harus berhati-hati menangani rambut kribo. Hindari penggunaan handuk yang terlalu kasar saat mengeringkan rambut atau membungkus rambut Anda dengan handuk untuk menyerap air sisa keramas. Rambut keriting harus dikeringkan dengan perlahan, tapi jika jadwal Anda terlalu padat untuk itu, usapkan handuk dengan halus dan pastikan rambut Anda tidak berantakan saat diusap. Saran penata rambut selebritas Kristan Serafino. “Jika rambut keriting disentuh dengan kasar – atau parahnya disisir – akan menyebabkan rambut keriting natural Anda malah kusut.”


3. Tata Rambut Dengan Baik

Setelah ditata, jangan sentuh lagi rambut Anda karena semakin Anda “memainkannya”, rambut Anda malah akan bertambah kusut.

Pertahankan Kilau Rambutmu




Memilih Shampoo Yang Tepat
Pilihlah shampoo yang sesuai dengan jenis kulit kepala, masalah rambut dan kebutuhan Anda. Misalnya Anda ingin rambut yang tetap hitam, pilihlah shampoo tanpa kandungan sulfur, mengandung kemiri, urang aring dan sebagainya. Shampoo yang tepat bisa membuat kemilau rambut Anda lebih terawat.

Hari Bebas Kosmetik
Sediakan satu hari bebas kosmetik untuk rambut Anda. Tanpa shampoo, tanpa pemanasan, pengeritingan dan sebagainya. Biarkan rambut tetap berada dalam kondisi alaminya. Selain menjaga warna rambut, cara ini bisa membuat rambut lebih kuat dan mempertahankan kecantikan alaminya.

Perlindungan Luar Ruangan
Saat Anda keluar, usahakan rambut jauh dari sengatan matahari. Sehingga kelembaban rambut Anda tak terkikis. Selain itu juga bisa membuat warna rambut Anda lebih bersinar karena tak terkena panas berlebihan.

Bilas Rambut Dengan Air Dingin
Bila Anda ingin rambut kuat dan warnanya tetap terpelihara, selalu gunakan air dingin atau air hangat dominan dingin (di musim dingin) untuk membilas rambut Anda. Dengan cara ini, warna rambut tak akan memudar dan jadi kusam akibat suhu air dan pengeramasan.

Atasi Rambut Rontok



Berikut beberapa tips untuk mengatasi rambut rontok :
1. Saat bangun tidur di pagi hari, janganlah tergesa-gesa menyisir rambut. Sisirlah rambut dengan jari jemari tangan untuk mengurai rambut yang kusut.
2. Sebelum keramas, sisir rambut terlebih dahulu. Demikian pula saat rambut masih dalam keadaan basah dan diberi conditioner. Menyisir rambut dalam keadaan demikian, bisa menghindari kusut.
3. Saat penggunaan conditioner dan bahan perawatan lainnya, cukup diaplikasikan di batang dan ujung rambut. Karena memang di bagian itu yang paling membutuhkan, bukan di kulit kepala.
4. Penggunaan hair dryer dengan suhu yang terlalu panas dan jarak dengan rambut yang terlalu dekat.
5. Jika anda sering memakai catok atau hairdryer, maka pakailah serum rambut yang khusus diformulasikan sebagai pelindung rambut dari panas berbagai alat hair styling. Pemakaian serum juga sangat diperlukan untuk melindungi rambut dari berbagai polusi dan efek buruk dari sinar matahari.
6. Bebaskan rambut anda ketika tidur dan jangan mengikat rambut terlalu kencang serta hindari mengikat rambut saat berkeringat.
7. Gunakan masker rambut dari bahan alami yang terbuat dari beberapa jenis buah-buahan. Pilihlah masker rambut dari bahan alami, seperti minyak zaitun, buah alpukat, madu, minyak essensial dsb.
Makanan yang kaya protein dan zat besi seperti ikan ,bit dan hati dapat membantu memperkuat batang rambut sehingga dapat  mengurangi kerontokan pada rambut.selain makan-makanan yang kaya protein dan zat besi di anjurkan pula untuk mengkonsumsi buahan-buahan yang mengandung vitamin C karena vitamin C dapat membatu penyerapan zat besi dalam tubuh.
Selain 2 makan-makanan di atas sangat di anjurkan mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin E seperti alpukat, kacang-kacangan dan minyak zaitun karena makanan yang mengandung vitamin E dapat memberikan efek positif pada kulit dan rambut. Kedelai juga mengandung mineral berharga yang dapat membantu dalam pertumbuhan rambut sehat. 
Oat tak hanya mengandung banyak serat yang baik untuk sistem pencernaan, namun juga mengandung vitamin dan mineral yang banyak seperti zinc, zat besi, dan asam lemak omega-6. Asam lemak omega-6 diketahui penting untuk menjaga kulit tetap sehat, serta menjaga perkembangan rambut.

Suka Minuman Ini Bisa Melangsingkan

Inilah lima jenis teh yang bisa bikin tubuh Anda tetap langsing.
Teh Bunga Lawang

Teh ini memberikan aroma yang wangi dan sangat populer di China. Dapat membantu mengatasi masalah pencernaan mulai dari kembung, diare dan mual. Diseduh di air panas dan dibiarkan selama 10 menit saat mengonsumsinya. Dalam hitungan menit, teh ini akan menunjukkan reaksi untuk mengobati problem pencernaan.

Teh Peppermint

Ingin mengendalikan nafsu makan? Anda bisa mengonsumsi teh peppermint ini dan menjaga berat badan Anda agar tetap ideal. Teh ini tak hanya menyegarkan tetapi juga membuat semangat tumbuh kembali.

Teh Hijau

Teh jenis ini mengandung bahan kimia EGCG yang bermanfaat untuk meningkatkan metabolisme tubuh. Mereka yang rajin minum teh hijau dapat membakar sekitar 70 kalori tubuh. Tingginya kandungan antioksidan membuat metabolisme naik sehingga kalori yang dibakar juga meningkat.

Teh Bunga Mawar

Teh jenis ini agak langka ditemui di Indonesia, tetapi khasiatnya sangat bermanfaat untuk mempercantik kulit serta menghilangkan aneka racun di dalam tubuh. Teh bunga mawar sendiri kaya kandungan vitamin A, B3, C, D dan E yang dapat melawan infeksi pada kulit. Selain itu, teh bunga mawar dapat mencegah sembelit serta menurunkan berat badan.

Teh Oolong

Mencegah obesitas konsumsi saja teh yang satu ini. Memiliki aroma teh yang kuat, teh jenis Ooling membakar lemak di tubuh lebih efektif sehingga dapat mencegah problem kolesterol dan kegemukan.

Jerawat Dan Mitos Yang Salah

Mitos: Coklat menyebabkan jerawat
Salah
Lega kan? Coklat memang tidak menyebabkan jerawat, tapi terlalu banyak makan makanan manis memang tidak baik karena dapat menyebabkan gula darah naik dengan cepat dan menyebabkan reaksi kimia berbahaya dalam tubuh. Akibatnya, kolagen alami tubuh bisa rusak dan kulit kehilangan kekenyalannya.


• Mitos: Handphone menyebabkan jerawat
Benar
Sayangnya, menurut para ahli, permukaan handphone memiliki lebih banyak bakteri daripada dudukan kloset! Eww.. Jika tidak ingin bakteri-bakteri ini menyebabkan jerawat di wajah anda, sering-sering bersihkan permukaannya dengan kain bersih dan sedikit pembersih tangan instant beralkohol.
• Mitos: Terus menerus membersihkan wajah dapat mencegah jerawat
Salah
Menurut realbeauty.com, terlalu sering membersihkan wajah membuat kulit sangat kering hingga tubuh mengirimkan sinyal untuk memproduksi lebih banyak minyak. Akibatnya, kulitjadi sangat berminyak dan mudah berjerawat. Cukup bersihkan wajah anda dengan pembersih muka dua kali sehari. Jika ingin lebih sering membasuh muka, gunakan air bersih saja tanpa sabun.

• Mitos: Berbagi make up dengan orang lain dapat menyebabkan jerawat
Benar
Ladies, berbagi make up dan aplikator make up dengan orang lain sama dengan berbagi bakteri. Akibatnya, kulit anda jadi lebih rentan dengan jerawat. Sebaiknya bawa dan pakai make up anda sendiri, dan jangan lupa untuk mencuci aplikatornya dengan teratur.

Model Rambut Panjang



Tips dan Trik:
  1. Tidak ada tips trik khusus, Anda cukup meniru langkah yang ada di video.
  2. Jika hasil latihan pertama tampak berantakan, latihan akan membuat jari-jari Anda terbiasa dan membuat proses semakin cepat.
  3. Agar penampilan Anda makin cantik, sematkan aksesoris bunga pada rambut.

Kendalikan Rambut Rontok



1. Dengan Jahe 
Rempah yang sering menjadi bumbu masakan ini punya cara menakjubkan dalam merangsang folikel rambut sehingga rambut akan terus tumbuh dan kerontokan dapat diatasi. Untuk membuat minyak perawatan rambut dari jahe, parut jahe dan campurkan dengan minyak wijen. Pijat minyak jahe ke kulit kepala Anda, diamkan 10 menit lalu bilas sampai bersih.


2. Menambah Protein
Apakah Anda tahu bahwa protein dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dan menghentikan kerontokan? Mulailah konsumsi makanan yang mengandung banyak protein seperti ikan, atau coba minum protein shake setiap hari untuk pertumbuhan rambut yang sehat dan tebal.


3. Tambah Beberapa Vitamin
Cara lain untuk menghentikan kerontokan adalah dengan mengonsumsi vitamin B12. Manfaat dari vitamin B12 sangat penting untuk menjaga sel-sel rambut dan kulit kepala agar selalu sehat. Vitamin ini dapat membantu pembentukan sel darah merah, yang dapat membantu menyediakan oksigen dalam tubuh Anda.T elur, daging, susu, dan unggas adalah makanan yang banyak mengandung vitamin B12.

Bahan Bahan Shampo Yang Berbahaya




Lima bahan berbahaya yang ada di dalam shampo.


1. Sodium Lauryl/Laureth Sulfate
Shampo yang mengandung bahan ini perlu diwaspadai karena bahan kimia Sodium Lauryl sering dipakai untuk deterjen dan digunakan sebagai bahan pembersih di beberapa industri. Selain itu, dampak terburuknya bisa berubah menjadi karsinogenik (zat penyebab kanker).

2. Dietanolamina
Bahan kimia ini dapat membentuk karsinogenik yang memicu kanker. Karsinogenik bisa menyebabkan kanker secara langsung dengan cara bermutasi pada DNA sel tubuh atau secara tidak langsung melalui pembelahan sel sehingga gagal menciptakan sel yang sempurna. Kegagalan itu menyebabkan timbulnya sel kanker.

3. Parabens
Kandungan Parabens memang dapat mempengaruhi tingkat estrogen yang membuat hormon menjadi tidak seimbang. Parabens juga terkandung dalam beberapa kosmetik. Bahan ini dikenal sebagai zat yang berbahaya karena bisa memicu kanker kulit.

4. Formaldehyde
Formaldehyde juga dikenal sebagai urea doazolidinyl atau bahan untuk mengawetkan jenazah dan sangat berbahaya untuk kesehatan. Bahan kimia ini bisa menyebabkan radang kulit, luka bakar, serta inflamasi.

5. Ammonium Lauryl, Laureth Sulfate, dan Ammonium Xylene Sulfonate
Bahan-bahan ini memang berfungsi untuk membersihkan serta menimbulkan busa. Ketiga bahan tersebut terdapat dalam shampo, tapi bisa membuat rambut Anda kering. Maka dari itu, coba cek shampo Anda sekarang. Apakah mengandung Ammonium Lauryl, Laureth Sulfate, dan Ammonium Xylene Sulfonate? Jika iya, sebaiknya beralih ke produk lain yang jauh dari bahan kimia berbahaya.

Panjangkan Rambut dengan Cepat

Pertama adalah memperlancar aliran darah di kepala anda. Untuk merangsang pertumbuhan rambut cobalah memperlancar aliran darah di kepala sehingga pasokan nutrisi menjadi lebih banyak ke daerah rambut. Lakukan pemijatan kulit kepala anda dengan ujung-ujung jari setiap hari. Akan lebih baik jika anda mengerjakannya pada saat rambut masih basah, saat keramas maupun dalam keadaan kering. Sebelum anda tidur, cobalah tundukkan kepala dan sikat rambut dengan lembut mulai dan akar hingga ujung rambut. Gunakan sikat rambut untuk memijat kulit kepala setiap malam. Lakukan gerakan memutar ke seluruh kulit kepala sekitar 15 menit. Setelah itu, sisir rambut Anda perlahan dari pangkal rambut hingga ke ujung. Cara ini akan mendistribusikan minyak alami pada pangkal rambut ke seluruh rambut hingga ujungnya.Atau anda bisa lakukan senam yang mengutamakan kekuatan jantung seperti aerobik dan joging. Kegiatan ini akan memacu jantung untuk memompa darah lebih cepat ke seluruh tubuh sehingga nutrisi hingga ke daerah akar rambut lebih cepat.

Kedua adalah memanjakan rambut anda. Yang perlu anda ketahui adalah rambut panjang merupakan rambut yang tua dan cenderung rapuh. Jadi anda harus memperlakukannya dengan sangat hati-hati dengan memilih shampo lembut yang memiliki kandungan pelembab. Untuk rambut normal cenderung berminyak pakai sampoo yang mengandung lidah buaya atau seledri. Sedangkan untuk rambut normal atau yang cenderung kering, disarankan sampoo yang terbuat dari kemiri atau avokad. Jika salah pilih, rambut malah bisa rusak. Apabila anda sering menggunakan hairdryer, catok dan alat penata rambut lainnya sebaiknya anda oleskan kondisioner dan serum setelah anda melakukan keramas. gunakan kondisioner, tapi ingat, aplikasikan kondisioner hanya pada batang rambut, karena jika terkena kulit kepala akan menimbulkan ketombe. Hal ini berfungsi untuk melindungi rambut dari suhu tinggi. Setelah keramas gunakan hair tonik untuk membantu menguatkan akar rambut. Caranya, tuang hair tonik pada kapas kecil, belah rambut menjadi beberapa bagian, kemudian oleskan hair tonik secara menyeluruh pada kulit kepala. Setelah selesai, pijit-pijit ringan untuk membantu proses penyerapan hair tonik tersebut. Lakukan juga perawatan rambut seminggu sekali dengan creambath menggunakan lidah buaya atau ginseng untuk mempercepat pertumbuhan rambut. Fungsi creambath selain untuk memperlancar peredaran darah dikepala, juga menutisi rambut dengan kandungan lidah buaya atau ginseng. jangan menggunakan steam rambut, cukup dengan handuk yang telah diremdam air hangat. Sebaiknya anda juga jangan terlalu sering mengikat rambut ke belakang karena akan memudahkan rambut menjadi patah.

 Ketiga adalah menghilangkan ujung rambut yang rusak. Biasanya ujung-ujung rambut yang rusak akan merambat ke batang rambut dan menyebabkan batang rambut ikut rusak jika tidak dirawat. Sehingga secara keseluruhan rambut dapat menjadi lebih cepat rusak termasuk rambut baru yang tumbuh. Untuk mencegah hal tersebut sebaiknya anda potong rambut anda setiap 8 hingga 10 minggu sekali dan cobalah anda trim ujung-ujung rambut anda. Jelaskan kepada penata rambut bahwa anda hanya ingin memotong ujung-ujung rambut yang pecah-pecah saja. Biasanya penata rambut tersebut akan memotong dalam keadaan kering karena sangat sukar mendeteksi ujung rambut yang pecah dalam keadaan basah.

 Perawatan terakhir adalah membiarkan kulit kepala anda bernafas. Karena rambut yang tertutup akan membuat minyak dan kotoran menumpuk pada akar rambut sehingga kulit tidak bisa bernapas. Hal ini akan membuat pertumbuhan rambut menjadi terganggu. Agar pertumbuhan rambut berjalan baik maka anda harus menjaga wilayah kepala selalu bersih. Jika anda sering berkeringat atau rambut anda berminyak maka tidak ada salahnya untuk melakukan keramas setiap hari dengan menggunakan shampo yang sangat lembut sesuai jenis rambut anda. Jaga juga kebersihan perangkat rias rambut terutama sisir karena bila kotor maka kotorannya akan menumpuk pada rambut dan kulit kepala setiap kali anda menyisirnya.


Anti Penuaan DIni

Makanan apa saja yang harus dikonsumsi untuk mencegah penuaan dini?

Yang pertama adalah makanan yang mengandung protein. Nutrisi protein dapat diperoleh dari makanan berupa daging dan ikan-ikanan, seperti ayam, telur, daging sapi, dan seafood. Selain itu, Anda juga bisa mengonsumsi selai kacang, susu rendah lemak, yogurt, juga keju.

Yang kedua adalah makanan berwarna keunguan. Umumnya makanan ini ditemukan pada sayuran dan buah-buahan. Misalnya seperti kubis, terong, wortel ungu, jagung ungu, dan lain sebagainya. Sedangkan pada buah-buahan, seperti berry-berryan, anggur, pomegranate, dan lain sebagainya.

Yang ketiga adalah sayur-sayuran berwarna hijau gelap. Umumnya sayur-sayuran berdaun hijau gelap ini kaya kandungan anti oksidan yang memerangi serangan radikal bebas. Contohnya saja brokoli, yang sangat dianjurkan dikonsumsi untuk mencegah kanker dan sebagai anti aging.

Yang keempat adalah kacang-kacangan. Makanan ini biasanya agak dihindari karena takut muncul jerawat. Namun, hingga saat ini belum ada penelitian yang mengatakan dengan pasti bahwa kacang adalah penyebab kemunculan jerawat. Jadi Anda tak perlu khawatir mengonsumsi kacang-kacangan, terkecuali Anda yang menderita asam urat.
Yang kelima adalah cokelat. Anda tentunya sudah pernah mendengar manfaat dari dark chocolate bukan? Sedikit saja cokelat hitam ini dikonsumsi setiap hari, bukan jantung saja yang sehat, namun kulit juga menjadi cantik akan kandungan vitamin E dan antioksidannya yang cukup tinggi.

Kegunaan Body Lotion

Selain kulit wajah, kulit tubuh juga memerlukan perawatan yang perlu diperhatikan dan dilakukan secara rutin teratur sehingga kesehatan serta penampilan kulit tubuh akan selalu terjaga. Salah satu perawatan yang dapat Anda berikan pada kulit tubuh Anda adalah dengan menggunakan body lotion.

Kulit yang sehat mengandung kelembaban 13%-20% air yang membuat kulit menjadi halus, kenyal, kencang, dan warna yang merata.
Sementara kulit yang bermasalah memiliki ciri-ciri kulit kering, kusam, kasar, pigmentasi, kendur dan tidak elastis. Tahukah Anda bahwa ada banyak manfaat dari body lotion? 

  1. Bagi Anda yang memiliki kulit sensitive atau bekerja pada saat cuaca ekstrim, kulit tubuh Anda akan mengalami kekeringan dan pecah-pecah. Untuk mencegahnya, gunakan body lotion setelah Anda mandi sehingga kulit tubuh Anda akan tetap terasa lembab.
  2. Beberapa area tubuh memiliki kulit lebih kasar dan tebal, contohnya siku dan lutut. Dengan mengoleskan body lotion setiap hari, kulit kasar akan terasa lebih lembut.
  3. Body lotion bisa memberi efek cahaya pada kulit. Beberapa jenis body lotion, bahkan dapat mencerahkan kulit secara instan. Kulit tampak lebih segar dan cerah.
  4. Dapat mengurangi stress dan membuat tubuh merasa baik karena lelah beraktivitas, gunakan lotion yang beraroma kemudian lakukan pijatan lembut pada kaki atau lengan sehingga tubuh merasa santai dan sekaligus dapat meremajakan kulit Anda
  5. Memperbaiki warna kulit Body lotion dapat mencerahkan warna kulit terutama yang mengandung bahan pencerah kulit. Selain memperbaiki warna kulit, body lotion juga dapat membuat kulit kusam akibat penumpukan sel-sel kulit mati ataupun karena paparan sinar ultraviolet, menjadi bercahaya kembali.
  6. Kapalan kadang menyebabkan rasa nyeri di kaki. Untuk mengatasinya, oleskan body lotion pada daerah kapalan secara rutin.
  7. Saat pulang kerja dan lelah, Anda bisa membuat lotion pijat Anda sendiri sebelum mandi atau untuk berakhir pekan. Gunakan lotion secukupnya yang dicampur dengan baby oil atau minyak penghangat tubuh (minyak kayu putih, minyak telon, dsb). Massage pada bagian betis, punggung, pundak, lengan dan punggung bawah. Selain membuat kulit Anda lebih rileks dan melepas lelah, juga bisa membuat kulit lebih cantik keesokan harinya.
  8. Body lotion juga pada umumnya memiliki aroma lembut yang menyenangkan. Tubuh kamu pun akan lebih wangi sepanjang waktu, sekalipun wanginya mungkin tidak bertahan selama parfum. Tubuh yang wangi tentunya akan membuat kamu lebih percaya diri.
  9. Penggunaan body lotion di malam hari juga sangat penting bagi kamu yang tidur dengan kamar bersuhu dingin. Karena dapat mencegah kulit kering dan kehilangan kelembapan alami. Rutin menggunakan body lotion di malam hari bisa membantu untuk mendapatkan kulit lebih sehat dan indah.

Ramuan Untuk Rambut Idaman



Siapa yang tidak ingin memiliki rambut yang indah? Kebanyakan wanita senang jika mempunyai rambut indah dan panjang terurai dengan cantik. Tapi, sayangnya tak semua wanita mampu merawat rambut mereka dengan baik. Debu, polusi dan sinar matahari dapat menyebabkan beberapa kerusakan tak terbayangkan untuk rambut Anda. Hal ini mengakibatkan hilangnya rambut dan membatasi pertumbuhan rambut.

Untuk mengobati masalah ini, sebagian besar dari kita pasti melakukan perawatan rambut yang mayoritas menggunakan produk kimia. Berbagai serum dan shampoo menawarkan solusi untuk mengatasi masalah rambut Anda. Tapi Anda harus menyadari bahwa bahan kimia juga bisa menyebabkan kerusakan berlebih pada rambut Anda. 

Jadi, solusi termudah untuk mengurangi penggunaan produk kimia pada rambut, yaitu dengan menggunakan perawatan herbal alami. Perawatan herbal tidak hanya akan meningkatkan pertumbuhan rambut, tetapi juga akan meningkatkan kualitas rambut Anda. Herbal juga merupakan pilihan yang baik bagi mereka yang memiliki kulit kepala sensitif.

Berikut beberapa perawatan herbal yang bisa membantu pertumbuhan rambut Anda :

Rosemary 
Rosemary bisa membuat rambut Anda bersinar, memberantas adanya ketombe dan mengontrol kerontokan pada rambut. Anda dapat memasukkan rosemary dalam makanan Anda atau hanya dengan merebus daun rosemary dalam air biasa selama sekitar 10 menit, lalu tunggu sampai dingin. Buang daun dan tuangkan air rebusan yang telah didinginkan dan aplikasikan pada seluruh rambut Anda. Kemudian bilas dengan air dingin.

Chamomile 
Tanaman ini memiliki bau yang indah dan memiliki banyak sifat penyembuhan. Chamomile dapat digunakan untuk membilas rambut setelah selesai mencuci rambut. Hal ini juga membantu mengurangi ketombe pada kulit kepala. 

Horsetail (Ekor kuda) 
Ramuan ini bisa dicampurkan pada minuman teh atau bisa juga dicampur dalam shampoo. Ekor kuda ditemukan sebagai ramuan yang besar untuk membantu pertumbuhan rambut.

Nettle 
Nettle (jenis tanaman) umumnya tumbuh di alam liar. Rendam daun segar dalam minyak zaitun di dalam botol kaca. Simpan di tempat yang sejuk dan gelap selama sekitar 2-3 minggu. Gunakan minyak ini untuk memijat kulit kepala Anda. Ini bisa mengurangi penipisan pada rambut dan meningkatkan pertumbuhan rambut.

Burdock (jenis tanaman)
Minyak yang berasal dari akar Burdock ini sangat bermanfaat dalam mengembalikan rambut. Ini mendorong pertumbuhan rambut sehat dan meningkatkan sirkulasi darah dalam folikel rambut.

Susah Bangun Pagi Ledis ? Ini Penyebabnya

Bagi sebagian orang, bangun pagi adalah hal yang mudah. Tidak perlu alarm, tidak perlu dibangunkan, mereka akan bangun bahkan sebelum matahari terbit. Orang seperti ini disebut morning person. Di sisi lain, ada juga manusia yang susahnya bukan main jika harus bangun pagi.


Dilansir oleh Geniusbeauty.com, tim ilmuwan dari University of Colorado Boulder, menjelaskan mengapa ada orang yang sangat sulit bangun pagi. Perbedaan ini terkait dengan kemampuan seseorang saat akan tidur, tingkat stres, emosi yang sedang memuncak dan masalah psikologis. Dari semua itu kebiasaan untuk tidur tepat waktu memainkan peran paling penting.

Telat Tidur, Telat Bangun
Jam tidur berpengaruh pada hormon melatonin, yang bertanggung jawab pada jam tubuh untuk tidur dan bangun. Jika Anda tidur di jam yang teratur, dua jam sebelum tidur, hormon ini akan meningkat drastis. Inilah penyebab Anda mengantuk. Setelah tidur, hormon ini akan berkurang sedikit demi sedikit hingga menjelang pagi. Saat hormon sudah habis, Anda terbangun.

Jika Anda tidur melebihi jam biasanya, maka hormon ini akan kacau. Anda jadi susah bangun pagi karena hormon melatonin masih tinggi di jam yang seharusnya Anda bangun. Inilah yang menyebabkan Anda merasa pusing dan lelah walaupun bangun lebih siang. Jadi, untuk mencegah sering bangun siang, sebaiknya Anda selalu tidur tepat waktu. Anda bisa membantu tubuh mengatur hormon-hormon untuk bekerja di jam-jam yang tepat.

Model Tas Untuk Cewe yanh Hobi Jalan Jalan

Wanita harus punya banyak tas, karena setiap tas punya fungsi yang berbeda. Ada tas yang dipakai untuk acara formal, ke kantor, kuliah, atau untuk acara santai seperti jalan-jalan.
Ada banyak pilihan tas kasual wanita yang bisa Anda pilih. Agar tidak bingung, inilah beberapa contoh pilihan tas yang bisa Anda miliki. Walaupun santai, modelnya harus tetap oke agar penampilan Anda makin keren.


Tas selempang kecil
Tas ini bisa terbuat dari kulit, baik asli ataupun sintesis. Ukurannya kecil sehingga Anda tidak akan kesulitan membawanya. Ukurannya cukup untuk handphone ukuran sedang, dompet kecil dan sedikit alat makeup. Dengan tas ini, Anda tidak akan membawa beban terlalu banyak. Pastikan saja modelnya simpel.









Tas polkadot
Ukuran tas ini sedang, cocok untuk acara jalan-jalan santai bersama sahabat. Ukurannya cukup untuk memasukkan beberapa barang, misalnya iPad, handphone, dompet dan kantung makeup. Modelnya simpel dan cocok dipadukan dengan banyak gaya baju.
Tas ransel floral
Tas ransel wanita sedang naik daun dan banyak digunakan. Tas ini disukai karena praktis, tidak membuat beban di satu bagian bahu dan tetap keren. Anda bisa memilih banyak model tas ransel wanita. Agar tidak terlihat seperti tas anak sekolah, pilih tas ransel mungil yang terbuat dari bahan kulit atau bahan lain. Pemilihan motif juga menentukan. Agar tampak feminin dan dewasa, pilihan tas ransel polos, motif tribal atau floral kecil.
Tas dari bahan beludru
Tas dengan model seperti ini tidak pernah habis dimakan waktu. Anda bisa menggunakan tas dengan model ini dengan bahan beludru atau kulit. Pilih warna yang netral atau satu warna saja agar mudah Anda padukan dengan pakaian. Selain keren dan santai, tas ini cenderung ringan dan nyaman digunakan.
Tas serut panjang
Tas model ini juga everlasting atau tidak ada basinya. Ukuran tas ini bisa Anda sesuaikan ukurannya, sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Model tas serut ini biasanya memakai bahan kulit atau kanvas. Santai digunakan dan cocok untuk acara jalan-jalan.

Kosmetik Untuk Pria



Kini brand kosmetik Marc yang diberi nama Marc Jacobs sudah diluncurkan di New York. Marc bekerja sama dengan perusahaan kosmetik dari Perancis, Sephora, menawarkan beberapa produk kecantikan seperti parfum, make-up dan lainnya. Kini, secara resmi Marc juga meluncurkan produk kosmetiknya untuk pria. 

"Saya pribadi sudah menguji semua produknya. Saksinya adalah kening dan bibir saya sendiri," ungkap desainer asal New York ini. Marc percaya bahwa tak cuma perempuan saja yang ingin tampil cantik dan punya kulit terawat, tapi juga laki-laki. 

Dari semua produk yang diluncurkan, Marc mengaku sangat menyukai produk kosmetik, Remedy Concealer. "Saya sendiri akan memakai concealer ini. Dan sebenarnya ini juga bisa digunakan oleh laki-laki," katanya. 

Remedy Concealer ini merupakan make-up yang bisa membantu menyamarkan kantung mata, atau lingkaran hitam di mata. Concealer ini memiliki ujung besi yang terbuat daripalladium. Lapisan perak palladium ini akan terasa lembut, dan bisa mendinginkan bagian bawah mata Anda sehingga kantung mata tidak bertambah parah. 

Selain concealer, produk andalan untuk pria lainnya adalah Brow Tamer Grooming Gel. Produk ini digunakan untuk menata alis agar tumbuh lebih teratur dan tertata rapi. Brow Tamer ini memiliki aplikator yang lembut sehingga lebih nyaman dipakai. 

Tak cuma perempuan yang boleh memakai lipbalm, karena sebenarnya bibir pria juga mengalami masalah yang sama seperti perempuan. Oleh karena itu, Marc juga meluncurkan Liplock yang dikemas dalam rasa mint yang segar.Liplock ini diklaim bisa memberikan sensasi segar di bibir sekaligus melembabkan dan melembutkannya. 

Produk-produk kecantikan Marc baik untuk laki-laki dan perempuan ini dibanderol dengan kisaran harga Rp 267.527 (lipbalm)-Rp 659.886 untuk eyeshadow palet tujuh warnanya. 

Menghilangkan Stres Lihat Tipsnya




1.MINUM TEH
Minum teh terbukti mampu mempengaruhi tingkat hormon stress dalam tubuh. Para peneliti Inggris menemukan bahwa orang yang meminum teh berhasil sembuh dari stress lebih cepat daripada mereka yang minum selain teh. Teh mengandung catechins, polyphenols, flavonoids dan asam amino yang mampu mempengaruhi neurotransmitter otak dan mengurangi level cortisol (hormon stress) dalam darah.

2.GO NuTS
Bukan menjadi gila artinya, tetapi konsumsilah kacang-kacangan. Kacangkacangan kaya akan tryptophan dan magnesium, dua nutrisi kunci yang mendukung produksi serotonin. Bahkan kacang almond kaya dengan nutrisi penghilang stress seperti berbagai vitamin B, zinc, vitamin E and antioksidan

3.Mengusap telinga
Menurut Ayurveda, sebuah ilmu kehidupan India berusia 5 ribu tahun terdapat titik-titik marma (serupa dengan titik-titik akupunktur) pada telinga yang berhubungan dengan beberapa bagian tubuh,� ungkap Lissa Coffey, pengarang/produser DVD Dosha Yoga. Usaplah lingkaran daun telinga Anda untuk mengurangi ketegangan (tangan kanan pada telinga kanan dan tangan kiri pada telinga kiri).

4. Menghirup aromaterapi
Aromaterapi memiliki efek penenang yang seketika dapat meredakan ketegangan. Beberapa aroma yang terbukti mengurangi stress adalah lavender, lemon balm, chamomile dan geranium. Carol Duncan, aromaterapis dan pemilik Massage Central, menyarankan untuk meletakkan kapas yang ditetesi minyak aromaterapi beberapa senti dekat kipas angin, bilik AC, pemanas, dan di bawah jok mobil. Aromanya akan tercampur di udara ruangan sebagai terapi Anda.

5. Mengkonsumsi vitamin C
Para peneliti dari University of Alabama menyatakan bahwa vitamin C mampu mengurangi level hormon stress dalam darah, sehingga akhirnya meredakan respon tubuh terhadap stress. Beberapa penelitian juga menyatakan konsumsi 1.000mg vitamin C sangatlah membantu.

6. Self-administer acupressure
Yang dimaksud adalah penekanan titiktitik tubuh dengan tangan atau jari sendiri. Susan Lark, M.D., ahli pengobatan terpadu dan kesehatan wanita, memberi contoh: Letakkan jari tangan kiri pada dasar tengkorak kepala, lalu turunkan selebar satu jari,lalu geser ke kiri selebar satu jari juga.Posisikan jari tangan kanan pada posisi yang sama di bagian kanan. Lalu tekan kedua titik tersebut selama 1-3 menit. Menurut Dr. Lark, titik penghilang stress yang kedua terletak selebar empat jari di bawah tempurung lutut, lalu melebar satu jari ke arah luar tulang kering Anda.

7. Makan buah berry
Blueberry, blackberry dan jenis berry lainnya mengandung beberapa antioksidan alami terkuat dan penuh vitamin C, menjadikannya penghilang stress yang manjur. Stress membuat tubuh melepaskan radikal bebas (molekul oksigen tak stabil perusak sel normal) dan antioksidan mampumembantu menetralkan molekulmolekul berbahaya tersebut

8. Berpose yoga
Ketika kita stress, otot cenderung menegang dan menekuk dada ke dalam, kata Lissa Coffey, pengarang/produser DVD Dosha Yoga. Lissa menganjurkan gerakan melipat kedua tangan (seperti posisi berdoa) di belakang punggung, lalu tarik bahu/pundak ke belakang, miringkan kepala ke belakang dan bernafaslah yang dalam.

9. Merentang gerakan seimbang
Gerakan lain yang disarankan Lissa adalah duduk di kursi dengan posisi kaki kiri menapak di lantai. Letakkan pergelangan kaki kanan di atas lutut kaki kiri, lalu miringkan badan ke depan untuk merentang. Tahan selama mungkin, lalu membungkuk sedikit lagi ke depan. Ulangi dengan berganti posisi kaki. Pose ini mampu membuka pinggul dan keseimbangan yang meregangkan otot,tambah Lissa

10. Kondisikan pikiran kembali
Maksudnya adalah menanamkan sebuah konteks berbeda dalam situasi Anda, kata Dr. Jay Winner, M.D., pengarang buku Take the Stress Out of Your Life. Misalnya ketika Anda sedang dalam antrian panjang yang sibuk, manfaatkan kondisi tersebut untuk menenangkan pikiran dengan berkenalan atau berbincang-bincang dengan orang di sebelah Anda. Sebuah pemikiran positif dapat menetralkan perubahan psikologis (penyebab stress) yang berbahaya bagi tubuh.

11. Makan karbohidrat kompleks
Karbohidrat kompleks mampu mendongkrak level serotonin sehingga menjaga perasaan tenang dan relaks tetap kuat lebih lama. Karbohidrat kompleks meliputi makanan dan sereal berbutir utuh (whole-grain) seperti roti gandum utuh, oat dan beras merah serta jenis polong-polongan seperti kacang hijau,kedelai dan lentil (miju-miju).

12. Latihan 10 repetisi
Redakan ketegangan Anda dengan spontan melakukan 10 repetisi push-up, sit-up,jumping-jack, atau gerakan latihan instan apa saja sehingga peredaran darah lebih lancar mengalir dalam tubuh. Hormon endorfin yang berfungsi sebagai pereda stress akan segera keluar membantu Anda lebih fresh.

13. Tertawa keras
Menurut studi Irvine dari University of California, tertawa keras mampu mendongkrak hormon pereda stress dan meningkatkan hormon penyebab relaksasi sebuah efek yang bisa bertahan selama 24 jam. Bacalah komik/ cerita lucu atau bercandalah singkat dengan rekan kerja sampai Anda tertawa dan merasa lebih rileks untuk bekerja kembali.

14. Mengkonsumsi makanan pembuat senang
Beberapa makanan mengandung senyawa yang membantu tubuh memproduksi neurochemicals sehingga mempengaruhi suasana hati (mood). Dr. Susan Lark,pengarang buku Hormone Revolution,berkata beberapa makanan yang memberi efek menenangkan diantaranya adalah daging kalkun (kaya tryptophan, taurine dan vitamin B6); biji labu, bayam, dan kedelai hitam (ketiganya kaya magnesium); pepaya (kaya vitamin C); dan pisang (kaya potassium).

15. Merasakan momen
Fokuslah dengan apa yang ada di hadapan Anda. Manfaatkan indra untuk merasakan kondisi atau lingkungan. Dr. Jay Winner, M.D., pengarang buku Take the Stress Out of Your Life, mencontoh-kan ciumlah aroma makanan yang akan Anda makan selama sekitar 10 detik baru kemudian nikmati rasanya. Atau dengan bertelanjang kaki, berjalanlah beberapa langkah dan rasakan tanah menyentuh kaki Anda, tambah Dr. Winner. Sensasinya akan meredakan ketegangan dan stress Anda.

Benarkah Pria Zaman Sekarang Kurang Tangguh ?




Dibandingkan dengan pria dari era tahun 1970-an, pria-pria di zaman modern ini ternyata kurang tertarik pada kegiatan yang memacu adrenalin. Akibatnya, mereka dinilai tak setangguh pria dari generasi sebelumnya.

Dalam sebuah survei yang dilakukan di Inggris pada akhir tahun 1970-an ditemukan, dibandingkan dengan wanita, ada 48 persen pria yang menyukai kegiatan olahraga yang memacu adrenalin. 

Sementara dalam survei yang sama pada tahun ini, hanya 28 persen pria yang mengaku ingin melakukan kegiatan menantang, seperti menyelam, naik gunung, atau terjun payung. 

Para peneliti mengatakan, gaya hidup pria masa kini yang cenderung kurang bergerak menjadikan mereka kurang termotivasi untuk melakukan kegiatan yang menantang. 

"Penurunan minat pria pada kegiatan-kegiatan yang menantang bisa menggambarkan penurunan level kebugaran pria sehingga mereka kurang tertarik pada aktivitas fisik," kata Dr Kate Cross, peneliti. 

Meski begitu, penurunan minat jika dibanding dengan minat wanita ini bisa juga berarti sekarang makin banyak kaum wanita yang menyukai olahraga menantang. 

"Penjelasan lain, mungkin pertanyaan survei yang dilakukan tahun 1970-an sudah tidak relevan lagi dengan situasi sekarang. Misalnya saja, berolahraga ski kini tak lagi dianggap sebagai olahraga menantang," kata Cross.

Hasil penelitian juga menunjukkan perbedaan minat antara pria dan wanita belum banyak berubah. Responden pria, misalnya, tetap tidak menyukai kegiatan yang diulang-ulang.

Jalani Diet Makrobiotik Saja Jika Ingin Kurus





Diet makrobiotik mungkin masih asing di telinga Anda. Metode diet ini digunakan oleh penyanyi sekaligus aktris cantik Madonna untuk menjaga bentuk tubuhnya. Bahkan, mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Hillary Clinton, dan aktris ternama Gwyneth Paltrow pun juga pernah mencoba diet makrobiotik ini. Lantas apa yang dimaksud diet makrobiotik ini?

Diet makrobiotik berawal dari filosofi Cina kuno yang mengajarkan keseimbangan "Yin" dan "Yang". Diet ini menitikberatkan pada keseimbangan jenis asupan makanan dengan mempertimbangkan faktor musim, iklim, aktivitas, jender, usia, untuk kesehatan, sekaligus untuk mencapai keselarasan jiwa dan raga.

Intinya adalah, pelaku diet makrobiotik percaya bahwa makanan yang dikonsumsi akan berdampak pada kesehatan dan kebahagiaan. Mereka juga merasa bahwa dengan memilih makanan yang bersifat alami (bukan makanan olahan) dapat meningkatkan kualitas hidup serta membantu menjaga atau menurunkan berat badan.

Dalam praktiknya, diet ini menganjurkan agar seseorang meningkatkan konsumsi makanan berserat, seperti padi-padian utuh, kacang-kacangan, polong-polongan, buah-buahan, biji-bijian, sayuran, dan ikan tertentu.

Daging merah, daging unggas, dan alkohol merupakan makanan dan minuman yang pantang dikonsumsi oleh pelaku diet makrobiotik sedangkan minuman yang paling dianjurkan dalam diet makrobiotik adalah air putih dan teh.

Diet ini dimaksudkan untuk menyeimbangkan asupan makanan yang berunsur Yin dan Yang. Makanan Yin diklasifikasikan sebagai makanan yang dianggap dingin, manis, dan pasif, sedangkan Yang adalah kebalikannya, yaitu makanan yang terkesan panas, asin, dan agresif.
Makanan "Yin" dan "Yang"

Sesuai dengan filosofinya, diet makrobiotik mengklasifikasikan makanan sesuai dengan karakter Yin dan Yang.

Kelompok padi-padian dianggap makanan dengan Yin dan Yang paling seimbang. Contohnya adalah beras putih, beras merah, gandum.

Dalam makanan sehari-hari, kelompok padian-padian ini jumlahnya harus 50 – 60 persen dari makanan lain. Pasta dan roti tanpa ragi masih diperbolehkan untuk dikonsumsi sesekali.

Adapun makanan berunsur Yang biasanya terdapat pada jenis sayur-sayuran segar dengan jumlah 25 – 30 persen dalam setiap sajian. Contohnya adalah kubis, brokoli, kembang kol, pok coy, lobak, bawang, dan labu. Sementara seledri, daun selada, jamur, kapri, dan buncis cukup dikonsumsi 2-3 kali seminggu. Proses memasak sayuran boleh dikukus atau ditumis dengan menggunakan minyak zaitun.

Makanan berunsur Yang lainnya adalah, biji-bijian, kacang-kacangan, dan rumput laut yang boleh dikonsumsi sebanyak 5-10 persen dalam satu sajian.

Kembali pada filosofi Yin dan Yang yang menitikberatkan pada penyatuan kehidupan dengan alam, maka pelaku diet makrobiotik tidak menggunakan kompor listrik atau microwave saat memasak, karena cara tersebut bisa menghilangkan kandungan gizi dalam makanan yang dimasak. Sebagai gantinya, mereka menggunakan kayu bakar atau gas.

Meski makanan berunsur Yin sangat dianjurkan untuk dikonsumsi. Namun, ada beberapa makanan berunsur Yin, yang terlalu ekstrem dan harus dihindari oleh pelaku diet makrobiotik, yaitu telur, susu, keju, dan mentega.

Apakah diet makrobiotik aman?

Beberapa pertanyaan pun muncul seiring berkembangnya diet makrobiotik di kalangan para selebriti. Yang menjadi pertanyaan adalah, apakah diet makrobiotik benar-benar baik untuk kesehatan?

American Cancer Society menyatakan bahwa diet makrobiotik terlalu rendah protein dan kadar kalorinya tidak cukup untuk membantu penderita kanker pulih lebih cepat pasca-operasi atau kemoterapi.

Ini cukup masuk akal mengingat diet makrobiotik tidak dianjurkan mengonsumsi daging dan produk susu sebagai sumber protein terbesar. Jika tujuan Anda untuk meningkatkan massa otot maka peluang keberhasilan Anda cukup tipis.

Penyediaan bahan makanan yang selalu segar sepertinya akan menjadi kendala selanjutnya di tengah kesibukan yang tiada henti bagi pelaku diet makrobiotik.

Namun di sisi lain, diet ini dapat memberikan pilihan makanan rendah kalori yang bisa membantu Anda menurunkan berat badan. Selain itu, sumber karbohidrat yang ditawarkan dalam diet makrobiotik ini adalah karbohidrat kompleks (lambat cerna) yang dapat membantu Anda kenyang lebih lama dan mencegah Anda untuk makan berlebihan.

So, jika Anda tertarik mencoba diet makrobiotik sebaiknya konsultasikan terlebih dulu dengan dokter untuk mengetahui apakah diet ini sesuai dengan kebutuhan Anda, atau hanya karena ingin mengikuti tren semata.

Link Partner

 
Support : Haircuts Hairstyles | Short Hairstyles | Medium Hairstyles | Long Hairstyles | Korean Hairstyles
Copyright © 2013. Long Hairstyles 2013 - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website and Re-Designed by Assyams
Proudly powered by Blogger